Kisah Nenek Muda Pemberani Mengelilingi Dunia Seorang Diri Dengan Mengendarai Motor

9:00:00 AM
Banyak orang yang menganggap bahwa wanita itu lemah, tidak bisa melakukan apa-apa dan selalu butuh perlindungan dari seorang pria. Anggapan tersebut memang benar adanya, namun tidak selamanya wanitaseperti itu. Pasalnya sekarang kita bisa saksikan sendiri di luar sana banyak wanita yang berhasil mengecam kesuksesannya, mencapai prestasi serta tidak jarang kita menyaksikan segelintir wanita yang bekerja keras mencari nafkah, dan hal tersebut mampu membuktikan kepada kita semua bahwa wanita bukanlah makhluk lemah. Bahkan yang lebih membanggakan lagi ada diantaranya beberapa wanita yang justru bisa sukses mengalahkan seorang pria. Untuk itu, kita sebagai kaum wanita janganlah selalu berkecil hati dan menganggap bahwa dunia ini kecil.



Keberanian dan kesuksesan dari seorang wanita bisa kita lihat salah satunya dari kisah yang akan dibahas di bawah ini. Dimana pada kisah di bawah ini menceritakan seorang nenek muda yang berhasil mengelilingi dunia hanya dengan mengendarai sepeda motor saja. Nah, selama ini mungkin kita sering mendengar hanya seorang prialah yang mampu mengelilingi dunia dengan mengendarai sepeda motor saja, karena mengingat kegiatan tersebut membutuhkan nyali yang besar, keadaan fisik yang kuat serta medan yang sulit. Namun, tahukah anda tidak selamanya seorang pria yang bisa melakukan kegiatan seperti itu, karena ada seorang nenek muda yang bisa membuktikan kepada kita semua bahwa wanita juga bisa melakukan hal seperti itu. Dengan nyali yang besar serta percaya diri yang kuat nenek muda ini berhasil mengelilingi dunia dengan sebuah sepeda motor, dan apa yang dilakukan oleh nenek muda ini banyak mengnspirasi orang-orang yang mengetahui kisahnya. Nah, di bawah ini kelanjutan kisah yang bisa anda simak.
Berharap Menjadi Wanita Pertama yang Berkeliling Dunia Dengan Sepeda Motor


Nama nenek muda yang hebat tersebut yakni Steph Jeavons, di usianya yang ke 38 wanita ini telah menjadi seorang nenek. Pada usia yang sama itu pula wanita ini mulai melakukan petualangannya untuk mengelilingi dunia dengan mengendarai sepeda motor miliknya. Dengan kesiapan mental dan segala sesuatunya, nenek muda ini tidak pernah merasa ragu untuk mewujudkan keinginannya tersebut, dimana ia menginginkan untuk menjadi wanita pertama yang berkeliling dunia dengan menggunakan motor.

Seperti yang dilansir dari dailymail.co.uk, Steph sudah separuh jalan untuk mewujudkan keinginannya tersebut. Steph melaukan perjalanan berkeliling dunia ini ketika putranya yang bernama Nathan berusia 20 tahun sedang menanti kelahiran seorang buah hati pertamanya. Perjalanan yang akan ditempuh oleh Steph berawal dari rumahnya di Old Conwy, North Wales.

Hari demi hari ia lewati dijalanan dengan sepeda motornya. Tanpa rasa khawatir apapun Steph melaju di jalanan layaknya seorang pria yang sedang mengendarai sepeda motornya. Hingga pada suatu ketika Steph dan sepeda motornya yang selama perjalanan menemani dirinya sampai di India, di sana ia mendapatkan kabar bahagia dimana seorang cucu perempuan yang diberi nama Alexis sudah dilahirkan dengan selamat ke dunia ini. Nenek muda ini mengungkapkan bahwa India tepatnya Jaipur akan selalu ia ingat sebagai tempat yang sangat istimewa, karena di sanalah ia mendapatkan kabar bahwa dirinya telah resmi menjadi seorang nenek. Pada saat itu kebahagiaan ia rasakan meskipun dirinya tidak bisa memeluk langsung cucunya, namun meskipun begitu ia tetap bisa melihat betapa lucu dan cantik cucunya melalu Skype.
Menghabiskan Uang Untuk Sehari Makan Hanya 5 Dolar

Dalam perjalananya yang ia tempuh sejauh 56.000 mil dengan melewati 42 negara, Steph menuturkan bahwa ia hanya menetapkan budget makan dalam seharinya hanya sebesar 5 dolar. Dalam perjalan yang ia mulai pada bulan Maret tahun yang silam, Steph selalu membawa barang keperluannya dengan beban sedikitnya 35 kilogram pada sepeda motornya.

Beberapa waktu yang lalu Steph mengakui bahwa dirinya telah menjelajahi Laos setalah ia menjelajah Perancis, Jerman, Belgium, Republika Ceko, Hungaria, Polandia, Serbia, Romania, Slovakia, Turki dan Bulgaria. Nenek muda ini mengakui bahwa pada setiap negara yang ia kunjungi ia selalu bergantung pada kebaikan hati penduduk lokal dari masing-masing negara tersebut. Apabila ia tidak mendapatkan tumpangan tidurdari penduduk setempat, ia terpaksa harus tidur di tenda mungil yang ia bawa.
Menerjang Daerah Rawan dan Berbahaya



Dengan niat yang bulat Steph tidak pernah merasa takut sama sekali akan rintangan yang ada di depan matanya. Sebelum menyebrang ke Dubai dan terbang ke India, Steph sudah melewati Iran, dimana di negara tersebut wanita tidak diperbolehkan berkendara dengan menggunakan kerudung. Setiap harinya ia menerjang perjalanan yang sangat berbahaya serta melewati daerah-daerah rawan, seperti melewati daerah konflik perang saudara di Turki Utara dan juga ia berhasil melewati jalan di India yang sangat berbahaya, dimana jalan tersebut memakan korban sebanyak 650 orang perharinya dalam tragedi kecelakaan.

Tidak hanya itu, Steph juga bisa mengendarai sepeda motornya tersebut hingga mencapai ketinggian 18.380 kaki di Khardung La di Himalaya, sebelum ia Masuk ke Nepal lalu terbang ke Thailand. Setelah itu, rencananya ia akan melanjutkan perjalanannya tersebut ke Kamboja, Vietnam, Singapura, Indonesia, Timor Utara kemudian menyebrang ke Australia untuk menjelajahi benua tersebut.

"Saya sudah berkendara melewati 17 negara berbeda dengan jarak 15 mil selama 5 bulan" tutur Steph. Perjalanan yang ia lakukan selalu memberikan hari baru dengan pengalaman yang baru pula, dimana ia bisa bertemu dengan orang-orang yang berbeda pada setiap harinya.
Pada kenyataannya bukanlah hal mudah untuk melakukan perjalanan seorang diri. Ada saat-saat ia merasakan perjalanannya tersebut dikelilingi oleh orang banyak. Namun, tidak jarang juga ia melewati masa-masa kesepian ketika tidak ada seorang pun orang yang bisa diajak komunikasi dengan bahasa inggris. Meskipun banyak lika-liku yang ia lewati, tetapi Steph selalu berusaha untuk bersabar, menerima serta melewati setiap tantangan yang ada dihadapannya. Bisa melawati tantangan dan juga rintangan bisa menghidupkan semangat baru pada dirinya, hal tersebutlah yang membuat dirinya bisa lebih kuat.

Sahabat kegigihan, kerja keras dan keberanian dari Steph bisa kita jadikan sebagai pelajaran dalam melakukan hal apapun. Kita do'akan semoga keinginan dari wanita tangguh ini untuk bisa menjadi wanita pertama yang mengelilingi dunia dengan sepeda motor bisa tercapai.

Baca Selengkapnya: bisikan*com/kisah-nenek-muda-pemberani-mengelilingi-dunia-seorang-diri-dengan-mengendarai-motor

ARTIKEL SEBELUMNYA
« Prev Post
ARTIKEL SELANJUTNYA
Next Post »
Komentar Menggunakan Akun Facebook
0 Komentar Menggunakan Akun Blogger